Detail Cantuman Kembali

XML

Pengajaran Agama Kristen : Katekismus Heidelberg = Heidelberger Catechismus.


Katekismus dikenal secara baik oleh warga gerega dari semua aliran dan semua tempat. Sejak sebelum kemerdekaan,katekismus ini sudah dipakai. Bukan hanya dikota-kota besar, akan tetapi terutama dipelosok-pelosok tanah air. Biasanya untuk masa persiapan sidi,katekismus ini dibaca,dipelajari,dihafalkan dan didiskusikan. Buku ini di sususun dalam urutan-urutan yang tidak membingungkan,serta dirumuskan dalam bahasa yang sederhana,tetapi sekaligus merupakan dokumen iman yang sangat mendalam,sehingga bagi siapa saja yang ingin mengerti kepercayaan-kepercayaan dasar iman Kristen,dapat membacanya dari buku kecil ini.

Buku ini merupakan salah satu bentuk pengajaran iman Kristen yang disusun untuk keperluan pengajaran umat Kristen di Jerman pada masa pemerintahan Raja Frederik III dari Pfaltz. Pengajaran disajikan dalam bentuk pertanyaan-jawaban sejumlah 129 pertanyaan untuk diajarkan selama 52 minggu (1 tahun).

Bentuk pengajaran ini cukup sederhana, namun sangat Alkitabiah. Pertanyaan-pertanyaan yang diajukan merupakan hal-hal dasar yang dirasa perlu untuk diketahui oleh umat sebagai landasan iman mereka. Dan karena itu, jawaban-jawaban yang diberikan selalu mengacu pada teks-teks Alkitab. Alkitab dijadikan dasar utama untuk menjawab setiap pertanyaan-pertanyaan yang diajukan.

Pengakuan iman merupakan ciri utama setiap Gereja Kristen. Gereja harus mengakui dan menyaksikan siapa yang diakuinya dan apa isi pengakuannya itu. Pengakuan itu harus dinyatakan di hadapan Allah maupun manusia, malaikat maupun iblis.
Pada masa Pembaruan (Reformasi Gereja), Gereja ditantang untuk menyatakan pengakuan secara benar. Salah satu bentuk pengakuan terpenting itu adalah buku ini, Katekismus Heidelberg.
Buku ini merupakan salah satu bentuk pengajaran iman Kristen yang disusun untuk keperluan pengajaran umat Kristen di Jerman pada masa pemerintahan Raja Frederik III dari Pfaltz. Pengajaran disajikan dalam bentuk pertanyaan-jawaban sejumlah 129 pertanyaan untuk diajarkan selama 52 minggu (1 tahun).
Pertanyaan-jawaban ini dibagi dalam tiga bagian besar: bagian pertama (4 minggu) berisi tentang Sengsara Manusia. Bagian kedua (27 minggu) berisi tentang Kelepasan Manusia, Allah Bapa dan Penciptaan Kita, Anak Allah dan Penebusan Kita, Allah Roh Kudus dan Pengudusan Kita, Pembenaran oleh Iman, Sakramen-sakramen, Baptisan Kudus, dan Perjamuan Kudus. Bagian ketiga (21 minggu) berisi tentang Syukur yang Wajib Dipersembahkan kepada Allah karena Kelepasan itu, Hukum Taurat Allah, dan Doa.
Bentuk pengajaran ini cukup sederhana, namun sangat Alkitabiah. Pertanyaan-pertanyaan yang diajukan merupakan hal-hal dasar yang dirasa perlu untuk diketahui oleh umat sebagai landasan iman mereka. Dan karena itu, jawaban-jawaban yang diberikan selalu mengacu pada teks-teks Alkitab. Alkitab dijadikan dasar utama untuk menjawab setiap pertanyaan-pertanyaan yang diajukan.

Zakharias Ursinus & Caspar Olevianus.
Ursinus, Zakharias - Personal Name
Olevianus, Caspar - Personal Name
Cetakan 25
238 Hei A - Katekismus.
978-9799-2904-34
238
---
Text
Indonesia
BPK Gunung Mulia
2000
Jakarta
xiv + 78 hlm. ; 21 cm.
LOADING LIST...
LOADING LIST...